Posts

Showing posts from April, 2021

Misteri Rumah Gurita Bandung. Sekte Seks Bebas hingga Gereja Setan?

Image
  Rumah Gurita menjadi salah satu ikon legenda urban terkenal di Kota Bandung. Arsitektur dan dekorasi berupa gurita raksasa di atas atap rumah berlantai empat tersebut memang membuat warga yang melintas bertanya-tanya, bahkan tak sedikit mengaitkan rumah tersebut dengan tempat ritual pemujaan setan. Tapi benarkah desas-desus tersebut? Rumah Gurita terletak di kompleks perumahan Sukadamai, yang berada di Kelurahan Sukagalih, Kecamatan Sukajadi. Akses untuk menuju Rumah Gurita bisa dari Jalan dr Djundjunan maupun dari jalan Sukagalih. Lokasinya persis di depan Kantor Pos Sukagalih. Tampak depan, Rumah Gurita tersebut berada di belakang rumah nomor 6 di perumahan Sukadamai. Konon, penomoran tersebut juga sering dikait-kaitkan dengan nomor setan yakni triple enam atau 666. pada Rabu (23/12), rumah tersebut tampak sepi. Baca Juga:  Info slot Gacor Sementara itu, Rumah Gurita berada di balik rumah nomor 6 tersebut atau bangunan yang terpisah. Yang terlihat dari depan, hanya terlihat

Katanya, Ini Sejarah Terowongan Casablanca yang Bikin Makin Angker

Image
  Bergidik ngeri rasanya saat kita membayangkan cerita-cerita seram yang beredar di seputar Terowongan Casablanca, Jakarta. Di tengah hiruk pikuk kota megapolitan itu, nyatanya ada juga kisah angker yang menggelayut di telinga-telinga masyarakat. Salah satu lokasi yang menurut desas-desus paling dinilai angker adalah Terowongan Casablanca. Dalam pencarian di mesin Google, ketika kita menuliskan kata kunci “terowongan casablanca”, maka yang muncul adalah kisah-kisah mistis yang pernah dialami sejumlah orang. Awalnya, Terowongan Casablanca adalah kuburan massal. Banyak orang penasaran dari mana cerita hantu di terowongan itu begitu kesohor. Berbagai versi pun muncul kala kita mencarinya di Internet. Terowongan Casablanca terletak di bawah Jalan Kuningan, Jakarta Selatan, yakni di jalur Jatinegara menuju Sudirman, atau sebaliknya. Dulunya, menurut kabar, saat di lokasi itu belum dibangun jalan, tanah tersebut merupakan lahan untuk kuburan massal. Kemudian, pemerintah memindahkan

Makam Jeruk Purut, Tempat Hantu Pastor Tanpa Kepala yang Melegenda

Image
  Tempat Pemakaman Umum (TPU) Jeruk Purut mulai dikenal banyak kalangan sejak tahun 2006. Koya Prayoga selaku sutradara Hantu Jeruk Purut berhasil menceritakan sosok pastor tanpa kepala yang bergentayangan di sekitar makam. Film yang diperankan oleh Sheila Marcia Joseph itu berhasil merubah TPU Jeruk Purut menjadi lokasi wisata malam alias tempat uji nyali bagi banyak generasi muda. Sebagian dari mereka datang untuk mencari sang pastor atau sekedar merasakan sensasinya bulu kuduk berdiri karena berada di tengah kehadiran makhluk halus. Penasaran dengan hal itu, Sabtu (30/3) IDN Times segera mendatangi TPU Jeruk Purut yang berlokasi di Pasar Minggu, Cilandak Timur, Jakarta Selatan. Tidak sulit untuk menemukan tempat ini. Selain banyak warga yang mengetahuinya, akurasi  google maps  mengarahkan ke lokasi juga sangat tepat. Setibanya di lokasi sekitar pukul 22.05 WIB, IDN Times segera menyapa satpam dan beberapa masyarakat yang tengah berjaga di musala Jeruk Purut. Seolah paham dengan mak

Misteri Rumah Kentang Bandung | Kisah Bayi Rebus Yang Melegenda. Fakta Atau Hoaks?

Image
  Cerita seram “rumah kentang” di Bandung sudah melegenda. Namun ternyata dari sejumlah mitos, beberapa fakta bermunculan. Baca selengkapnya di sini! Dari kecil sampai kita tumbuh dewasa, pasti kita pernah mendengar cerita seram tentang kota kita sendiri. Cerita-cerita tersebut dinamakan sebagai  urban legend. Urban legend  adalah cerita horor yang menyebar di suatu kota tidak ada kepastian benar apa salahnya. Jangankan kredibilitasnya, asal mula cerita horor tersebut pun tidak ada yang tahu! Yang jelas, ceritanya sudah merupakan mitos besar yang tersebar di sebuah kota dan dipercayai banyak orang. Dari beberapa  urban legend  di Indonesia, mitos Rumah Kentang Bandung adalah salah satu cerita seram yang paling dikenal masyarakat. Akan tetapi, apakah cerita seram di balik bangunan tua itu memang benar? Yuk, cari tahu di sini! Mitos-Mitos Rumah Kentang Bandung 1. Tragedi Bayi Meninggal Terebus Rumah Kentang yang terkenal dengan cerita seramnya ini terletak di Jalan